Warta Komkel (17/2/2019). Komisi Keluarga (KomKel) kevikepan DI Yogyakarta menyelenggarkan kunjungan ke rayon kota, bertempat di paroki Santo Yusuf Bintaran. Acara di paroki Santo Yusuf Bintaran dibuka oleh bapak Yohanes Budi, beliau adalah sekretaris rayon kota.
Dalam sambutannya romo paroki Santo Yusuf Bintaran, romo Yustinus Agus Purwadi, Pr mengatakan bahwa jika setiap paroki mempunyai TPKP akan sangat baik. Karena gereja berasal dari keluarga-keluarga, dan diabad milenial ini, sangat baik jika ada pendampingan terhadap keluarga-keluarga yang ada untuk menghadapi segala permasalahan yang kompleks. Beliau juga menyampaikan pastoral keluarga bukan lagi menjadi kebutuhan, tetapi sudah menjadi suatu kerinduan. Di paroki Bintaran sendiri mulai tahun kerja 2019-2021 sudah terbentuk TPKP, tetapi belum ada TIM KPHB.
Komisi Keluarga Kevikepan DI Yogyakarta yang diwakili oleh bapak Suryo menyampaikan ucapan terima kasih kepada romo paroki Bintaran atas berkenan menerima dan menyediakan tempat untuk pertemuan rayon kota. Bapak Suryo menyampaikan bahwa PH Komkel sudah mengedarkan Proker selama 1 tahun pada saat pertemuan di paroki Theresia Liseux Boro, serta pada kesempatan ini bapak Suryo memperkenalkan PH Komkel yang baru masa kerja tahun 2019 - 2021.
baca juga : Temu TPKP di paroki Liseiux Boro
Pada acara inti pertemuan rayon kota, disampaikan agenda kegiatan Komisi Keluarga (KomKel) kevikepan Di Yogyakarta tahun 2019.
Pada sesi sharing, kesempatan pertama di berikan kepada pasangan bapak Agus dan ibu Vero dari paroki Hati Kudus Tuhan Yesus Pugeran, mereka menyampaikan sharing berupa :
- Program yg diajukan Katekese Perkawinan, Mengumpulkan keluarga calon pengantin, hari ulang tahun perkawinan
- Menggunakan buku baru untuk katekese perkawinan
- KPHB dilakukan setiap sore selama 4 hari, tetapi ada usulan 2 hari sabtu minggu
- Paroki Pangkalan terdiri 7 lingkungan
- Tidak boleh mendirikan KPP oleh romo Paroki, ikut Baciro
- TPKP mengadakan Family Gathering diikuti 5 keluarga terdiri bapak,ibu dan anak. Tujuan untuk mengakrabkan umat se Paroki dan mengakrabkan antara orang tua dan anak-anak dalam keluarga.
- Misa keluarga ibu hamil dan kunjungan keluarga
- Romo Wondo pengganti Romo Yos Bintara, ada Rm Wida dan Rm …
- Program KPHB, Single Mother Community.
- Belum berani membuka konsultasi keluarga, dihandel langsung oleh romo
- Misa Ibu Hamil
- TPKP dan KPP sudah terbentuk
- Kursus Perkawinan setahun 2 kali dan Kursus keluarga muda
- Penyegaran janji perkawinan dalam misa kudus
- Perjumpaan Keluarga – outbond,
- Rekoleksi Pranikah,
- ME,
- Penyegaran Perkawinan (Misa Ulang Tahun Perkawinan),
- Kunjungan Keluarga
- Pemberesan Perkawinan
Dari paroki Santo Albertus Agung Jetis, bapak Santosa menyampaikan sharing berikut :
- Kegiatan kunjungan keluarga akan dimulai bulan Juli
- Ada dukungan penuh dari romo paroki
- Baru awal pembentukan TPKP
- Program 1: membentuk tim dari lingkungan-lingkungan (29 pasang)
- Program 2: mengadakan ulang tahun perkawinan setiap minggu ke 4
- KPHB masih kesulitan dalam prakteknya
Dalam pertemuan di paroki Bintaran disampaikan hasil pertemuan TPKP dengan KAS di paroki Boro, antara lain :
- Fokus Pastoral Keluarga, dengan pusat di Kevikepan. Mohon partisipasi dari Rayon dan Paroki.
- Kunjungan Keluarga menjadi pokok kegiatan di Paroki bersama Romo Paroki (menyapa keluarga)
- Segala informasi yg berkaitan dengan kegiatan TPKP Paroki disampaikan ke WA TPKP grup Rayon Kota
- Romo KomKel akan melakukan koordinasi dengan Mitra Pelayanan (ME dsb)
- Bulan Agustus ada Pelatihan Discoveri Program (Pacaran Serius) di Tingkat Kevikepan.
- Bulan Mei ada kegiatan Pembekalan Pemberdayaan Perempuan
- TOT FL Rayon Sleman dan Kulon Progo tanggal 31 Maret 2019
- Kantor Pelayanan di Jl. Senopati buka setiap Rabu dan Jumat jam 10.00 – 12.00 WIB
Galeri foto klik disini